
Woja – Prestasi membanggakan kembali diraih oleh siswa-siswi SMAN 1 Woja. Tahun 2025 ini, sejumlah siswa berhasil diterima di berbagai Perguruan Tinggi Negeri (PTN) ternama melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP). Keberhasilan ini merupakan bukti nyata dari kerja keras, dedikasi, serta dukungan penuh dari semua pihak, termasuk guru, orang tua, dan lingkungan sekolah.
Prestasi ini mendapat apresiasi tinggi dari pimpinan sekolah. Kepala Sekolah SMAN 1 Woja menyampaikan rasa bangga atas pencapaian luar biasa yang diraih oleh para siswa. Ditekankan bahwa kesuksesan ini tidak lepas dari usaha siswa, bimbingan guru, serta doa dari orang tua. Harapannya, prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi adik-adik kelas untuk terus berprestasi dan menggapai cita-cita setinggi mungkin.
Berikut adalah daftar nama siswa-siswi SMAN 1 Woja yang berhasil lolos ke PTN melalui jalur SNBP tahun 2025 beserta universitas dan program studi yang mereka pilih:
Daftar Nama Siswa dan Universitas Tujuan:
- Nama Siswa : Ainun Nurul Islamiyah – XII MIPA 5
Universitas : Universitas Mataram
Program Studi : Pendidikan Biologi - Nama Siswa : Khairatul Karimah – XII MIPA 3
Universitas : Universitas Mataram
Program Studi : Pedidikan Fisika - Nama Siswa : Deas Melati Zahra – XII MIPA 3
Universitas : Universitas Mataram
Program Studi : Agroekoteknologi - Nama Siswa : Aminah Kartikayanti – XII IPS 3
Universitas : Universitas Mataram
Program Studi : Pendidikan Paud - Nama Siswa : Aditia – XII MIPA 4
Universitas : Universitas Mataram
Program Studi : Agroekoteknologi - Nama Siswa : Muhammad Sigit Pratama – XII IPS 4
Universitas : Universitas Mataram
Program Studi : Sosiologi - Nama Siswa : Agnia Khuwatul Ilmi – XII MIPA 1
Universitas : Universitas Mataram
Program Studi : Agribisnis - Nama Siswa : Ghifari Fhatih Kurniawan – XII MIPA 1
Universitas : Universitas Mataram
Program Studi : Teknik Mesin - Nama Siswa : Defina Alifatun Hidayah – XII MIPA 1
Universitas : Universitas Mataram
Program Studi : Ilmu Hukum - Nama Siswa : Fina Anggriani
Universitas : UPN Veteran Yogyakarta
Program Studi : Ilmu Tanah
Keberhasilan ini juga menunjukkan komitmen SMAN 1 Woja dalam mencetak generasi muda yang unggul dan siap bersaing di tingkat nasional. Kegigihan siswa dalam belajar, didukung oleh pembinaan intensif dari para guru, menjadi kunci utama kesuksesan ini.
Selamat kepada seluruh siswa yang telah berhasil meraih impian mereka untuk melanjutkan pendidikan di PTN. Semoga prestasi ini menjadi awal dari perjalanan sukses mereka di masa depan. Bagi siswa lainnya, jangan berkecil hati, karena masih ada jalur seleksi lainnya yang dapat dimaksimalkan untuk meraih cita-cita.
(Penulis: Tim Media SMAN 1 Woja)